Temukan Saya

Twitter : @daenggun Facebook: Darmawansyah Gunawan E-Mail : darmawangun@gmail.com

Senin, 29 September 2014

Tagged Under:

Ahmad Dhani Belum Bangun

By: Unknown On: Senin, September 29, 2014
  • Share The Gag



  • Kucoba memahami tempatku berlabuh
    Terdampar dikeruhnya satu sisi dunia
    Hadir dimuka bumi tak tersaji indah
    Kuingin rasakan cinta


    Lusuh lalu tercipta mendekap diriku
    Hanya usung sahaja kudamba Kirana
    Ratapan mulai usang nur yang kumohon
    Kuingin rasakan cinta
    Manis seperti mereka..
    ................................................

    Malam Ini Kusendiri
    Tak Ada Yang Menemani
    Seperti Malam MalamYang Sudah Sudah
    Hati Ini Selalu SepiTak Ada Yang Menghiasi
    Seperti Cinta IniYang Slalu Pupus
    Reff :
    Tuhan Kirimkanlah Aku
    Kekasih Yang Baik Hati
    Yang Mencintai Aku Apa Adanya...


    Singkat saja di atas adalah potongan bait lirik lagu dari Dewa 19 ciptaan Ahmad Dani, potongan lirik pertama adalah lagu Kirana dan potongan lirik kedua adalah Munajat Cinta. kedua lagu tersebut memiliki rentang waktu rilis yang berbeda. Kirana diambil dari album Pandawa Lima yang keluar pada tahun 1997 sedang Munajat Cinta rilis tahun 2007. Ada selisih sepuluh tahun diantara keduanya dan ada selisih keadaan Ahmad dhani di dalamnya. 

    Tahun keluarnya Kirana, mudah ditebak bagaimana keadaan Ahmad Dhani ketika itu. Menciptakan lagu tersebut Ahmad dhani terlihat jelas bahwa dia bermunajat sampai mampu menciptakan ritme yang eksotis plus lirik yang luar biasa puitis beda dengan keadaan Dhani ketika menciptakan Munajat Cintanya, boro boro bermunajat,mungkin Dhani cukup boker saja sambil merenung maka jadilah. Saya tidak mau membahas tentang logika industri yang ada sekarang berbeda dengan yang dulu, saya cuma menyayangkan sekaligus meridukan Ahmad dhani yang dulu, Dhani yang masih sadar, Dhani yang masih bangun. lihatlah perbedaan kedua potongan lirik di atas, tanpa membacanya berulang-ulang dan menyelami alam berpikir Dhani mustahil kita menemukan maksud dari Lagu Kirana (mungkin sampai sekarang banyak orang yang belum tahu arti dan maksud dari Kirana). Erwin Pras mantan personil Dewa 19 pernah mengatakan bahwa butuh waktu dua tahun untuk Dhani menyelesaikan lagu tersebut. Untuk lagu Munajat cinta, tak perlu pemikiran Einsten untuk memahami maksudnya cukup memakai otak Farhat Ab**s saja maka kitapun akan mengerti maksud apa yang diinginkan Dhani.


    So biarkan Dhani nyaman dalam tidurnya sekarang sambil bermimimpi dengan sesekali mengigau agar nanti ketika dia sudah bangun dan tersadar Dhani kembali dengan lirik-lirik maha dahsyatnya yang membuat kita kembali bernyanyi sambil menyeringitkan dahi.


    Sebelum mengakhiri saya mau membahas makna dari lagu kirana itu sendiri. lagu tersebut adalah campuran dari Ritme yang eksotis + Lirik yang luar biasa+ otak yang kreatif, secara garis besar Lagu kirana sebenarnya adalah tentang anak broken home yang kurang kasih sayang keluarga maupun pasangan akhirnya melampiaskan rasa hampa itu pada kehidupan gemerlap. Ia berseru kepada dewi Kirana untuk memberinya cinta dan kasih sayang.
    .

    0 komentar:

    Posting Komentar